Home » Mahfud MD Resmi Nyatakan Diri Mundur dari Kabinet Jokowi

Mahfud MD Resmi Nyatakan Diri Mundur dari Kabinet Jokowi

by Media Nuca

MEDIA NUCA – Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD, hari ini Rabu (31/01/2024) secara resmi menyatakan diri mundur dari kabinet Jokowi.

Pernyataan itu disampaikan langsung oleh cawapres 03 itu dari kawasan Pura Ulun Danu, Lampung Tengah, di sela-sela kunjungannya ke wilayah itu.

“Saya menginformasikan dari Lampung juga, bahwa saya membenarkan Pak Ganjar Pranowo bahwa paslon itu supaya mundur, termasuk Pak Mahfud. Saya katakan, saya memang sudah lama bersepakat dengan Pak Ganjar untuk mundur, tapi nunggu momentum,” kata Mahfud.

Perihal surat pengunduran diri resmi itu akan diserahkan Mahfud secara langsung saat dirinya dijadwalkan bertemu dengan Presiden Jokowi.

“Dan surat ini akan disampaikan begitu saya mendapat jadwal ketemu dengan presiden,” katanya.

Hal itu dilakukan Mahfud sebagai bentuk etika dan penghormatan kepada kepercayaan yang telah diberikan presiden kepadanya yang telah menunjuknya menempati posisi tersebut dengan penuh kehormatan.

“Kenapa? Kami sekali lagi tidak boleh bersikap tinggal glanggang, colong playu. Itu tadi, etika. Etika adalah ekspresi dari moral. Etika adalah ekspresi dari kejujuran. Etika adalah ekspresi dari penghayatan keagamaan dan kesantunan budaya,” jelas Mahfud.

Mahfud berharap surat pengunduran dirinya itu diberikan kepada presiden secepatnya pada hari Kamis, (01/02/2024) besok setelah ia kembali ke Jakarta dari Lampung.

“Saya akan pamit baik-baik dan saya akan sampaikan surat ini begitu saya diterima, dijadwalkan diterima oleh presiden.”

“Presiden ada di luar Jakarta sampai Kamis, saya baru juga akan pulang ke Jakarta pada Kamis. Mudah-mudahan secepatnya, kami tiba di Jakarta, secepat pula kami bisa bertemu. Saya akan pamit dengan penuh kehormatan juga kepada beliau,” tandas Mahfud.

You may also like

Leave a Comment

TENTANG KAMI

MEDIA NUCA berfokus pada isu-isu politik, ekonomi, sosial, dan budaya. Media ini bertujuan untuk menyajikan informasi yang relevan dan berimbang dari tingkat internasional, nasional, hingga tingkat lokal.

Feature Posts