Home ยป Kunjung Franz Magnis-Suseno di STF Driyarkara, Romo Magnis Titip Pesan Ini ke Ganjar

Kunjung Franz Magnis-Suseno di STF Driyarkara, Romo Magnis Titip Pesan Ini ke Ganjar

by Media Nuca

MEDIA NUCA โ€“ Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo mengunjungi Guru Besar Emeritus Filsafat, Romo Franz Magnis-Suseno di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara, Jakarta Pusat, Jumโ€™at (24/11/2023).

Ganjar tiba di lokasi sekitar pukul 08.28 WIB dan langsung masuk ke ruangan untuk menemui Franz Magnis. Usai pertemuan tertutup sekitar 1 jam, keduanya pun keluar dan menemui awak media.

Perihal isi pembicaraan mereka, Ganjar mengaku hanya melakukan diskusi kecil dan ia banyak menerima masukan tentang moral dan etika dari Franz Magnis.

โ€œIni orang yang lebih muda bertemu yang lebih tua, walaupun rambutnya sama,โ€ kata Ganjar disambut tawa Franz Magnis.

Capres usungan PDI-P itu juga mendapatkan dua buah buku dari Franz Magnis-Suseno dengan judul Etika Politik dan Iman Dalam Tantangan.

โ€œSaya dikasih buku, makasih ya Romo,โ€ kata Ganjar ke Romo Magnis.

โ€œIni buku legend, hampir semua orang membaca. Etika Politik: Prinsip Moral dan Dasar Kenegaraan Modern dan satu lagi Iman Dalam Tantangan, Apa Kita Masih Dapat Percaya Pada yang di Seberang?โ€ ungkapnya lagi.

Ganjar mengaku senang mendapat banyak cerita dari Magnis terkait etika, moral, dan hidup berbangsa dan bernegara.

Meskipun demikian, Ganjar merasa tidak perlu menyentuh preferensi politik pribadi Magnis sebagai intelektual. Menurutnya, Magnis tentu punya sikap pribadi terhadap para calon presiden yang akan maju, tetapi sebagai intelektual, keberpihakan itu tidak perlu diucapkan ke publik.

โ€œBeliau sebagai intelektual, sebagai tokoh agama tentu beliau punya sikap pribadi. Tetapi tidak boleh berpihak secara terbuka karena itu menunjukan beliau juga secara institusinya netral begitu ya,โ€ ucapnya.

Sementara itu, Romo Magnis menambahkan bahwa dalam pertemuan itu keduanya membahas mengenai masa depan Indonesia. Ia menitip kepada Ganjar beberapa hal penting yang perlu dipikirkan sebagai calon presiden di negara ini, yakni agar masalah-masalah mengenai korupsi dan kemerosotan etika demokrasi diatasi.

โ€œKita harus mengatasi masalah-masalah yang sekarang dirasakan, masalah seperti korupsi, masalah kemerosotan etika demokrasi,โ€ ucap Romo Magnis. (PA)

You may also like

Leave a Comment

TENTANG KAMI

MEDIA NUCA berfokus pada isu-isu politik, ekonomi, sosial, dan budaya. Media ini bertujuan untuk menyajikan informasi yang relevan dan berimbang dari tingkat internasional, nasional, hingga tingkat lokal.

Feature Posts