MEDIA NUCA – Viral di media sosial video Presiden Joko Widodo tak menyalami Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto di Istana Negara usai penyerahan zakat pada, Rabu (13/3/2024).
Dalam tayangan tersebut, terlihat jokowi berjalan menghampiri sejumlah menteri yang hadir dan menyalami mereka, kecuali Prabowo. Jokowi tak mengulurkan tangan ke arah capres nomor urut 02 tersebut.
Entah kebetulan atau disengaja, gestur tak lazim RI 1 ini menuai banyak komentar sebab di antara para menteri, hanya Prabowo yang tak disalami.
Salah satu komentar datang dari seorang Guru Besar Komunikasi Universitas Airlangga (Unair), Henri Subiakto.
Diakun X miliknya, @henrysubiakto pada Senin (18/3/2024), Henri menyampaikan konflik antara Jokowi dan Prabowo pasca Pilpres 2024 diyakini akan terjadi. Salah satu momen yang menunjukkan tanda-tanda ke arah itu ialah ketika Jokowi menyerahkan zakat di Istana Negara, Gambir, Jakarta Pusat pada, Rabu (13/3/2024).
“Potensi konflik antara Jokowi vs Prabowo setelah menang Pilpres itu memang besar. Tanda-tanda ke arah itu sudah mulai kelihatan,” tulis Henry lewat statusnya berjudul ‘KONFLIK JOKOWI VS PRABOWO APA SUDAH DIMULAI?’ pada, Senin (18/3/2024).
Menurut Henri, konflik perebutan pengaruh ketika ada dua presiden terpilih berdiri bersama di masa transisi adalah lazim dalam politik.
Maka kemungkinan munculnya drama-drama politik baru sangat besar dan menarik untuk ditunggu dan disimak apa yang akan dilakukan Prabowo dan Jokowi.
Menurut Henri, dalam waktu pendek 6 bulan sisa jabatannya, Jokowi harus manfaatkan secara efektif agar tetap punya kekuatan walau tidak lagi jadi presiden.
“Sukur-sukur kalau bisa melemahkan Prabowo dan Gerindra,” imbuhnya.