Home » Hari Pertama Masa Kampanye, Ganjar-Mahfud Langsung Tancap Gas

Hari Pertama Masa Kampanye, Ganjar-Mahfud Langsung Tancap Gas

by Media Nuca

MEDIA NUCA – Masa kampanye telah resmi dimulai hari ini, Selasa (28/11/2023) hingga Sabtu (10/02/2024).

Selama 75 hari ke depan, Para pasangan calon (Paslon) Presiden dan wakil presiden dipersilakan untuk melakukan pendekatan dan pemaparan visi-misi mereka kepada masyarakat untuk tujuan elektoral.

Sementara pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar masih bergerak di Jakarta, Prabowo-Gibran bergerak terpisah, satu masih kerja dan yang lain ke Solo, pasangan Ganjar-Mahfud langsung tancap gas ke luar Jawa.

Pasangan ini dikabarkan memulai kampanye dari ujung Timur dan Barat Indonesia di hari pertama masa kampanye mereka, Ganjar ke Papua, Mahfud ke Sabang.

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo terpantau memulai kampanyenya dari salah satu desa di Merauke, Papua, pada Selasa (28/11/2023).

Hal ini disebut sebagai simbol komitmen Ganjar untuk memajukan seluruh rakyat dan pemerataan ekonomi di Indonesia.

Kampanye Ganjar di Merauke akan dipusatkan di Distrik Semangga, Waninggap Nanggo, Kecamatan Semangga.

“Tempat ini dipilih sebagai simbol harapan dan titik awal menuju Indonesia yang lebih baik,” papar Ganjar.

Sementara itu, cawapres Ganjar, Mahfud MD mengawalinya dari ujung Barat Indonesia, yakni di Sabang, Aceh.

Selain karena posisinya di ujung Barat Indonesia, Mahfud juga mengungkapkan mengapa Sabang dipilih sebagai tempat pertama kampanye politiknya.

Menurut Mahfud, Sabang merupakan pintu masuk pertama bagi Islam ke Nusantara.

“Ini juga menjadi titik awal berdirinya kerajaan Islam pertama di Nusantara,” pungkas Mahfud.

You may also like

Leave a Comment

TENTANG KAMI

MEDIA NUCA berfokus pada isu-isu politik, ekonomi, sosial, dan budaya. Media ini bertujuan untuk menyajikan informasi yang relevan dan berimbang dari tingkat internasional, nasional, hingga tingkat lokal.

Feature Posts