Home ยป Kabar Terkini: Pemda Manggarai Barat Siapkan 2.544 Formasi CPNS dan PPPK Tahun 2024

Kabar Terkini: Pemda Manggarai Barat Siapkan 2.544 Formasi CPNS dan PPPK Tahun 2024

by Media Nuca

MEDIA NUCA โ€“ Pemerintah Daerah (Pemda) Manggarai Barat menerima sebanyak 2.544 formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun 2024.

Kabar ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Manggarai Barat, Thomas Faran, di Labuan Bajo pada Selasa (26/3/2024).

Menurut Thomas, seperti dilansir oleh Antaranews.com, persetujuan prinsip kebutuhan Aparatur Sipil Negara (ASN) telah diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) pada 14 Maret 2024.

Dari total formasi yang diterima, terdapat 751 formasi CPNS dan 1.793 formasi PPPK.

Formasi CPNS terbagi menjadi 312 formasi tenaga kesehatan dan 439 formasi tenaga teknis. Sementara itu, dari formasi PPPK, sebanyak 1.075 formasi dialokasikan untuk guru, 77 untuk tenaga kesehatan, dan 641 untuk tenaga teknis.

Thomas juga menyampaikan bahwa tidak ada formasi tenaga guru untuk CPNS.

Saat ini, Pemda Manggarai Barat sedang menyusun kebutuhan ASN sesuai dengan instruksi dari KemenPAN-RB untuk melakukan penyesuaian data perencanaan pegawai.

Mereka juga telah mengajukan permohonan perpanjangan waktu kepada Bupati Manggarai Barat hingga tanggal 13 April 2024 untuk penyesuaian rincian formasi CPNS dan PPPK.

Thomas menjelaskan bahwa perpanjangan waktu diperlukan karena keterbatasan waktu yang diberikan setelah persetujuan prinsip dikeluarkan.

Selain itu, ada juga kendala teknis seperti gangguan jaringan internet yang memperlambat proses penginputan data.

Pelaksanaan tes CPNS dan PPPK direncanakan dilakukan dalam tiga tahap. Tahap pertama akan berlangsung dari Mei hingga Juli untuk pengisian CPNS formasi sekolah kedinasan.

Tahap kedua pada Juli hingga September untuk pengisian formasi IKN, dan tahap ketiga pada Oktober hingga Desember untuk proses tenaga honorer daerah dan pengadaan ASN Umum.

Thomas menegaskan bahwa mereka masih menunggu petunjuk teknis dan pelaksanaan dari KemenPAN-RB terkait jadwal tes yang akan dilaksanakan.(AD)

You may also like

Leave a Comment

TENTANG KAMI

MEDIA NUCA berfokus pada isu-isu politik, ekonomi, sosial, dan budaya. Media ini bertujuan untuk menyajikan informasi yang relevan dan berimbang dari tingkat internasional, nasional, hingga tingkat lokal.

Feature Posts